Logo WarungCopy

WarungCopy

Apa itu SEO?

SEO adalah cara membuat situs atau konten kamu semakin mudah ditemukan di mesin pencari seperti Google, Youtube, Instagram, TikTok, dan lain-lain. Pengertian apa itu SEO, penjelasan, manfaat dan bagaimana cara kerja search engine optimization

Ditulis pada Rabu, 26 April 2023

Apa itu SEO?

Search engine optimization, SEO adalah proses mengoptimalkan website Kamu agar mudah ditemukan di mesin pencari. Secara sederhana, ini dilakukan dengan menggunakan kata kunci yang relevan dan meningkatkan kualitas konten untuk meningkatkan ranking mesin pencari.

Tapi tentu ada banyak hal lain yang bisa dilakukan agar kamu lebih unggul dibanding kompetitor lain.

Apa saja yang termasuk “Mesin Pencari” ?

Mesin pencari adalah website yang memungkinkan pengguna untuk mencari konten di internet. Contoh mesin pencari yang paling populer adalah Google, Youtube, Instagram, TikTok, dan lain-lain.

Sebagian orang berpikir Youtube, Instagram, TikTok atau Twitter hanyalah sosial media, padalah mereka semua adalah tempat orang-orang mencari sesuatu!.

Karena itu ilmu SEO tidak terbatas pada website saja, tapi juga bisa diimplementasikan pada media sosial secara umum.

Kenapa SEO adalah proses ?

Karena mesin pencari selalu berubah. Google misalnya, ia rutin mengubah algoritma dan tentunya algoritma tersebut tidak diumumkan secara terbuka.

Sehingga apa yang efektif hari ini, belum tentu efektif untuk situs kamu esok hari. Karena itu perlu terus belajar dan mengevaluasi usaha SEO kita.

Catatan: Google punya panduan umum seputar SEO yang ditujukan untuk Web Developer . Sayangnya translasi Indonesianya belum begitu baik untuk diikuti. Ini yang menjadi salah satu alasan saya membuat panduan SEO untuk pemula dalam bahasa Indonesia yang mudah dipelajari.

Mengoptimalkan situs kamu bukan pekerjaan satu kali lalu selesai, akan ada hal yang bisa selalu kamu perbaiki jika tidak ingin ketinggalan oleh kompetitor lain dalam berebut perhatian.

⚡ Bikin Konten Cepat

Menulis konten sosial media, blog dan bikin gambar jadi lebih cepat dengan bantuan AI. Coba WarungCopy sekarang

X
Kenapa SEO penting untuk bisnis? 👉🏼